Sesilia adalah salah satu para martir di kota Roma yang paling terkenal dan sangat dicintai. Ia adalah seorang Kristen muda yang berasal dari kasta tinggi dan bertunangan dengan Valerianus. Valerianus kemudian mengikuti kisah hidup Sesilia bahkan menjadi martir bersama saudaranya.
Sebuah tulisan yang berasal dari abad ke empat menunjukkan bahwa ada sebuah gereja yang dipersembahkan kepada Sesilia. Pestanya sudah mulai dirayakan sejak tahun 545. Legenda kematiannya sangatlah indah.
Sesilia menolak untuk memberikan persembahan kepada dewa-dewa. Hakim memutuskan agar ia dihukum mati. Tetapi Tuhan telah melindunginya. Hakim memerintahkan agar serdadu membunuhnya sampai tiga kali denga sebilah pedang. Sang algojo memotong sampai tiga kali tetapi lehernya tidaklah putus. Ia terjatuh bermandikan darah tetapi selama tiga hari dia masih tetap hidup.
Sesilia meninggal pada tahun 117 setelah menerima Sakramen Komuni Kudus. Ia dihormati sebagai pelindung musik gereja. Seperti halnya setiap orang Kristen yang baik, ia bernyanyi di dalam hati dan juga dengan suaranya. Ia menjadi simbol dari ajaran gereja bahwa musik itu sangat penting dalam liturgi.
Sta. Sesilia ajarilah kami untuk selalu bersyukur dan bersukacita lewat puji-pujian.
Pada bulan Nopember 2011 dilakukan, sebagai berikut:
01 Nopember-> Hari Raya Semua Orang Kudus
02 Nopember-> Peringatan Arwah Semua Orang Beriman
04 Nopember-> St. Karolus Borromeus
10 Nopember-> St. Leo Agung
11 Nopember-> St. Martinus dari Tours
12 Nopember-> St. Yosafat
17 Nopember-> Sta. Elisabet dari Hungaria
22 Nopember-> Sta. Sesilia
24 Nopember-> St. Andreas Dung Lac
30 Nopember-> Pesta St. Andreas, Ras
Sumber:
Yayasan Pustaka Nusatama
http://www.pustakanusatama.com/
Artikel Lainnya: