Monday, March 16, 2015

Air A/C

Pendingin Ruangan atau (A/C = Air Conditioner) telah menjadi kebutuhan rumah tangga sekarang ini. Suhu yang semakin meningkat akibat pemanasan global, mengubah fungsi hutan lindung menjadi hutan produksi, membuka lahan untuk pertanian/perumahan, pembakaran lahan, pembakaran dari Industri, pembakaran dari kendaraan bermotor, dapur, pembakaran sampah, dan sebagainya.
A/C membuat sebuah ruangan dan rumah Anda menjadi nyaman. A/C ini bekerja dengan dua alat, yaitu alat yang diluar rumah yang biasa disebut dengan Kondensor (Outdoor) dan yang satunya ada di dalam ruangan yang sering disebut dengan Evaporator (Indoor).

Kondensor dan evaporator adalah jenis dari penukar panas (heat exchanger). Refrigeran melepaskan panas di kondensor dan menyerap panas di evaporator. Salah satu kalisfikasi kondensor dan evaporator dilihat dari letak refrigeran (di dalam atau di luar tabung) dan dari zat pendingin yang digunakan (gas atau cair).

Kandungan udara di atmosfer terdiri dari 20.9% Oksigen (O2), 79% Nitrogen (N2 yang sifatnya dingin), Karbondioksida (CO2 dari pembakaran), dan gas-gas lainnya. Selain gas, di atmosfer juga terdapat molekul-molekul air (H2O). Melalui sebuah alat Dewpoint Meter, semakin tinggi derajat pengukuran, maka kadar air semakin banyak di udara.

Pada A/C yang mengeluarkan air terjadi ketika udara melewati coil pendingin terjadi penurunan suhu. Pada proses pendinginan ini kerapatan molekul-molekul air menjadi sangat rapat dan jika terkondenisasi, maka gas-gas akan membentuk air. Air akan terpisah dengan udara. Air akan ke bawah dan dialirkan menuju pipa pembuangan yang biasa dibungkus jadi satu dengan pipa freon. Air ini dibuang untuk menghindari kerusakan pada unit pendingin indoor. Jika saluran pembuangan A/C tersumbat karena kotoran, maka air ini akan keluar melalui unit indoor.

Air buangan A/C dihasilkan melalui kondenisasi (pengembunan) dari udara yang mengandung air. Pemanfaatan air pembuangan A/C ini seperti untuk membersihkan kaca, mengisi radiator mobil, menyiram tanaman, menaikan atau menurunkan pH air, dan perendaman batu akik.

Derajat keasaman merupakan suatu sifat kimia yang penting dari suatu cairan. Satuan derajat keasaman adalah pH:
- pH 7,0 adalah netral
- pH di atas 7,0 adalah basa (alkali)
- pH di bawah 7,0 adalah asam.
Suatu asam kuat memiliki ph yang sangat rendah (hampir 1,0), sedangkan suatu basa kuat memiliki pH yang sangat tinggi (diatas 14,0).

Contoh pengujian pH dengan Kertas Lakmus, sebagai berikut:
- Larutan Rakhcan memiliki pH antara 10-11,5.
- Air laut adalah basa, karena memiliki pH antara 8,1-8,4.
- Air normal memiliki pH antara 6-8.
- Air A/C memiliki pH antara 6-7,5.
- Air hujan memiliki pH antara 6-7,5
- Air Mineral biasa memiliki pH antara 6-7,5
- Air Mineral O2 memiliki pH antara 6-7,5
- Cuka Makan (Food Grade Acetic Acid 25%) memiliki ph 2-3,5.

Molekul air dibagi menjadi 2: ion positif (OH+) dan ion negatif (OH-). Air sifatnya asam adalah (HO+) dan sifatnya basa adalah (HO-). Derajat keasaman merupakan suatu sifat kimia yang penting dari suatu cairan.

Perendaman batu Akik dengan Air A/C dapat menjernihkan batu, menghilangkan warna suntikan menjadi warna batu aslinya, batu menjadi lebih mengkilap, dan ada yang menjadi kristal.

Waktu perendaman untuk menghilangkan warna suntikan pada batu akik hanya 1-3 hari. Dari warna hijau suntikan menjadi putih bersih seperti warna batu asli. Air A/C yang bening akan berubah warna menjadi hijau. (Sudah diuji coba sendiri dan terbukti). Mohon sewaktu perendaman batu ditempatkan satu batu saja dalam satu tabung kaca, karena ketika warna batu tersebut mengubah warna air A/C menjadi hijau dapat saja merusak batu lainnya yang direndam dalam satu tabung.

Waktu perendaman untuk menjernihkan dan membuat menjadi kristal diperlukan kesabaran penuh, yaitu 30-49 hari. Batu yang hijau kusam dapat menjadi hijau bening dan tembus cahaya dari lampu senter. (Sudah diuji coba sendiri dan terbukti)

Untuk batuan yang sudah kristal, seperti Catam, Safir, Cat Eye, Ruby, Emerald, Zamrud, Alexandrite, Amethyst, Intan, Berlian, Kalimaya, dan sebagainya, perendaman dengan menggunakan air A/C tidak ada pengaruhnya sama sekali. Tetapi dapat merusak batu itu sendiri karena sewaktu pencopotan batu tidak sempurna atau pemasangan kembali pada rangka cincin dipukul-pukul dengan martil kecil, sehingga batu menjadi pecah di sudut dan bahkan retak. Kualitas batu pun akhirnya menjadi menurun dan harga jual pun menjadi sangat murah.

Para Gemstone Lovers dapat mempergunakan air A/C untuk perendaman batu akik yang kusam, jelek, keruh, banyak kapur dan sebagainya. Hal tersebut di atas, saya telah melakukan penelitian dengan menggunakan tabung kaca tertutup agar tidak terkontaminasi bakteri, lumut, debu, dan sebagainya. Sering-seringlah mengamati, jika batu akik sudah jernih lakukan pencucian dengan sabun agar bersih dari lumut. Lanjutkan dengan penjemuran di bawah terik matahari hingga kering. Poleslah dengan menggunakan serbuk intan dan Minyak Zaitun agar lebih bersih dan mengkilap. Akik yang sudah jernih tidak akan kembali berubah menjadi keruh, kecuali direndam kembali dengan cairan lain untuk mengubah warna batu. Batu akik akan kusam kembali seperti yang lama.

Selamat Anda pasti mendapatkan kualitas batu Akik sesuai dengan yang Anda inginkan. Selamat bekerja dan mohon bersabar.

PERHATIAN!!!
1. Rendaman Batu disarankan satu batu dalam satu tabung kaca dan ditutup
2. Apabila masih ragu akan khasiat dari air rendaman, lakukan dengan batu yang harganya murah terlebih dulu.
3. Tidak disarankan dalam satu tabung rendaman ada dua/lebih batu, karena warna/air rendaman dapat merusak warna batu lainnya.
4. Sering mengamati perendamanan batu agar sesuai dengan keinginan Anda.
5. Hentikan perendaman, jika dirasakan sudah cukup dan keringkan.
6. Letakan ditempat teduh dan tidak terkena sinar matahari secara langsung.
7. Keringkan gemstone/rough dengan menjemurnya dibawah sinar matahari langsung.
8. Perendaman tidak berlaku untuk batuan yang sudah kristal.
9. Lama Perendaman 1 hari, 3 hari, 7 hari, 9 hari atau 49 hari atau 365 hari (pergunakan angka ganjil).

Jual Air A/C Rp 30.000,-

Air A/C ini berasal dari air terjadi ketika udara melewati coil pendingin terjadi penurunan suhu lalu molekul-molekul  terkondenisasi, maka gas-gas akan membentuk air. Air akan terpisah dengan udara. Air akan ke bawah dan dialirkan menuju pipa pembuangan yang biasa dibungkus jadi satu dengan pipa freon.  Air A/C ditampung ke dalam sebuah wadah dan kemudian di kemas ke botol.

Komposisi Air A/C:
- Warna bening
- Tidak berbau
- pH 6-7.5

AIR A/C isi 1.500 mL atau 1,5 Liter
D I L A R A N G   D I M I N U M

CARA PEMAKAIAN:
1. Sikat dan Cuci bersih Batu Akik/Rough (Bahan)
2. Sikat dan Cuci bersih toples kaca/botol air mineral yang ada tutupnya.
3. Pastikan Batu Akik/Rough dan tangan Anda sudah bersih.
4. Tuanglah Air A/C ke toples kaca/botol lalu masukkan Batu Akik/Rough.
5. Tutuplah Toples Kaca/Botol
6. Rendamlah selama 1 hari, 3 hari, 9 hari atau 49 hari atau 365 hari.
7. Mohon untuk lama perendaman pergunakanlah Angka Ganjil.
8. Satu toples kaca/botol diajurkan berisi satu Batu Akik/Rough.
9. Jika direndam dua batu atau lebih dapat merusak yang lainnya.
10. Periksalah rendaman setiap hari.
11. Jika warna air berubah gantilah Air A/C dengan yang baru. Lakukanlah kembali langkah pertama.

Perhatian!!!
1. Air A/C tidak berfungsi untuk Batu Akik yang sudah Kristal. Dapat merusak Batu Akik karena sewaktu dilepas dari rangka cincin atau terjatuh sewaktu dicuci atau proses perendaman.
2. Apabila Akik Sintetis, maka Air A/C akan berwarna. Buang Air tersebut lalu cuci bersih Batu Akik/toples. Kemudian ulangi lagi perendamannya.
3. Jika ragu, maka rendamlah Batu Akik/Rough yang murah dulu dan konsultasikanlah kepada ahli treatment Batu Akik/Rough.


Air A/C ini dijual Rp 30.000,- per Botol isi kurang lebih 1,5 Liter dan harga belum termasuk ongkos kirim. Apabila berminat mohon SMS Nama Lengkap, Alamat + Kode Pos, Telpon dan Email untuk menentukan ongkos kirim ke 0838-9774-6888. Terima kasih atas perhatian dan kepercayaannya.

Sumber:
Penelitian ImageGambar
Berbagai Sumber

Artikel Lainnya:
Beranda (Home)
Toko Image Gambar
Tiga Cairan Bagi Akik Lovers
Larutan Rakhcan
Perendaman dengan Air Hujan
Perendaman dengan Air A/C
Perendaman dengan Air mineral
Pengolesan dengan Olive Oil atau Minyak zaitun.
Rahasia Sukses
Biohidrogen
Daftar Tarif Pengiriman Tiki
Pertanyaan yang sering ditanyakan
Toko Image Gambar
Ke Beranda (Back to home)













Cara Instal Kdevelop

Pembaca budiman yang terbiasa menggunakan Kdevelop sebagai text editor untuk membuat atau membaca semua script yang dibuat. Berikut ini cara...